Minggu, 20 Mei 2012

Komposisi Fotografi (Rule of Thirds)

Share this history on :

Apakah komposisi dalam fotografi? Secara singkat, batasan komposisi adalah “Sebuah seni untuk menempatkan objek foto dalam bingkai.” Andaikan di sebuah ruang tamu, ada bermacam perabotan dan furniture dan pernak-pernik lain yang harus kita tata. Kita harus menyusun, dimana sova dan kursi diletakkan; di sudut mana sebaiknya rak buku diletakkan; dimana juga vas bunga kita letakkan, dimana televisi diletakkan, dan sebagainya. Apa tujuan semua itu? Supaya enak di pandang. Dan itulah pengandaian komposisi.


Begitu juga dalam fotografi, menempatkan objek foto adalah tantangan tersendiri. Secara awam, orang cenderung meletakkan objek di tengah bingkai. Memang tidak ada yang salah, hanya saja kurang bernilai seni, statis dan monoton. Salah satu komposisi foto, adalah :The rule of thirds (Aturan sepertiga). Biar lebih mudah diilustrasikan sebagai berikut : Andaikan sebuah bingkai foto berukuran empat persegi panjang. Bingkai tersebut dibagi menjadi 9 bagian yang sama. Pembaginya adalah 2 garis horisontal dan 2 garis vertikal. Sehingga terjadilah titik perpotongan : A,B,C dan D. Pada titik perpotongan itulah objek utama (focus of interest) diletakkan. Dalam foto-foto di tulisan ini, focus of interest-nya adalah : Hewan, orang duduk/beraktivitas, matahari terbit dll.






Apakah kita ingin foto kita bernilai seni? Bila, ya! Mengikuti aturan komposisi adalah suatu keharusan. Supaya foto-foto kita tidak cuma bernilai “foto dokumentasi.”

Selamat mencoba,.......

0 komentar:

Posting Komentar